Senin, 25 Juni 2012

Desire V, Smarthone Dual SIM GSM Pertama HTC

Selain One Series, HTC juga gencar mempromosikan seri Desire terbaru mereka. Salah satu yang ditawarkan HTC adalah Desire V, smartphone berbasis Android dari HTC yang pertama kali menggunakan dual sim GSM. 

Head of Product Marketing HTC Indonesia, Samudro Seto, mengatakan seri Desire terbaru ini memfokuskan pengalaman terbaik pengguna dalam menggunakansmartphone.

"Berbeda dengan One Series yang premium, ini lebih affordable (terjangkau). Fokusnya memang untuk best core experience, dan lebih fungsional," ujar Samudro Seto.

Meski begitu, Seto mengakui bahwa HTC tetap mengedepankan tiga prinsip dasar HTC saat merilis smartphone. "Desain dan kualitas terbaik, software terbaru, danintuitive interface (antarmuka yang lebih intuitif)," ujar Seto.

Ini bisa dilihat dari desain Desire V, yang selintas mirip dengan HTC One X. Desire V memiliki body curve dalam dimensi 118.5 x 62,3 x 9,32 mm, yang nyaman saat berada dalam genggaman.

Kinerja dalam pun tak kalah menarik dari desain fisik. HTC melengkapi smartphone berlayar 4 inci ini dengan sistem operasi Android 4.0 atau Ice Cream Sandwich yang berpadu dengan platform khas HTC, Sense 4.0 

Untuk menunjang kinerja, Desire V dilengkapi  dengan prosesor 1 GHZ Cortex-A5 dengan chipset Qualcomm MSM7227A Snapdragon dab GPU  Adreno 200.

Untuk kamera, Desire V dilengkapi dengan kamera 5 MP autofocus dan LED flash. Sayangnya, kamera Desire V tidak memiliki fitur kamera canggih seperti yang dimiliki One Series.   

Keunikan HTC Desire V ini memang terletak di dual SIM yang digunakan. Meski dual SIM, ponsel ini tidak bisa dual on, atau dua SIM aktif secara bersamaan. Selain itu, jaringan quad band GSM dan HSDPA hanya bisa digunakan di SIM 1. Sedangkan SIM 2 hanya mendukung jaringan tri-band.

Di Indonesia, HTC akan membanderol smartphone ini seharga sekitar Rp3,5 juta. HTC telah merilisnya secara resmi, dan akan segera beredar di pasaran.